Random Post

Cara Mudah Nonaktifkan Update Otomatis di Google Play Store

Pada settingan default, google play akan melakukan update/pembaruan otomatis terhadap aplikasi-aplikasi yang sudah terinstal di smartphone kamu. Nah! Untuk sebagian orang mungkin hal ini tidak terlalu mengganggu, namun bagaimana jika anda seorang pelajar yang belum punya cukup modal untuk membeli kuota perbulannya? Tentunya update aplikasi secara otomatis di play store akan memakan cukup banyak kuota internet anda, apalagi kalau aplikasi yang terinstal lumayan banyak. Pada kesempatan kali ini Admin akan share tips tentang cara menonaktifkan fitur update otomatis di play store, tujuannya adalah biar kuota internet anda lebih hemat. Tanpa basa-basi lagi, langsung saja yuk simak tipsnya dibawah ini.

Cara Mematikan Update Otomatis Google Play Service

1. Pertama-tama silahkan kamu buka aplikasi Google Play Store, lalu klik tanda garis tiga dibagian kiri atas.


2. Kemudian pilih Settings/Setelan.


3. Disana kamu bisa melihat banyak menu, klik pada tulisan Update aplikasi secara otomatis.


4. Silahkan ganti menjadi Jangan update aplikasi secara otomatis dan klik Selesai.


Keterangan:

- Melalui jaringan apapun: Maksudnya ketika kamu menggunakan kuota internet atau WiFi, google play store tetap akan melakukan update otomatis.
- Melalui WiFi saja: Maksudnya google play hanya akan melakukan update ketika kamu terhubung ke internet menggunakan WiFi.
- Jangan update aplikasi otomatis: Tujuannya biarpun kamu terhubung ke internet pakai kuota ataupun WiFi, tetap saja tidak aka nada update.

Sekian dulu tips dari saya kali ini, semoga bermanfaat buat kalian semua yang membaca, selamat mencoba dan semoga berhasil. Jika punya saran atau pertanyaan, jangan ragu untuk tulis di kolom komentar dibawah.