Random Post

Gak Nyesel Beli, Ini 5 Skin Epic Terkeren di Mobile Legends

Selain hero, di game Mobile Legends juga memiliki Skin yang bisa kamu beli menggunakan diamond. Harga setiap skin tentunya berbeda-beda sesuai dengan jenis skin tersebut, mulai dari Skin Biasa, Skin Elite, Skin Epic, Special hingga skin Legend. Di artikel kali ini, saya akan membahas tentang 5 skin epic terkeren di Mobile Legends. Mulai dari penampilan, animasi hingga skill efek yang dihasilkan skin-skin tersebut sangatlah keren. Penasaran apa saja skinnya ? Yuk simak artikel berikut ini hingga selesai.

Skin Epic Terkeren di Mobile Legends

1. Child of The Fall - Alucard


Skin Epic terkeren yang pertama adalah skin milik Alucard yaitu Child of The Fall. Siapa sih yang gak suka pake skin ini ? Skin Epic ini memiliki kombinasi warna hitam perak dengan sedikit warna emas dibagian tangan dan pedangnya. Animasi serta efek skill yang dihasilkan juga tentu berbeda dari skin Alucard yang lainnya.

2. Dragon Boy - Chou


Skin Chou yang satu ini kalo tidak salah dibuat untuk memperingati hari Imlek tahun 2017 kemarin. Sesuai dengan tema hari raya imlek, skin Chou Dragon Boy ini didesain dengan kombinasi warna merah, emas dan hijau, serta dilengkapi dengan animasi naga yang bergerak mengelilingi tubuh Chou.


3. Ominusha Commander - Alpha


Skin Epic terkeren ketiga adalah skin milik Aplha yaitu Ominusha Commander. Seperti namanya, skin Epic ini memiliki desain seperti Samurai dengan kombinasi warna merah dengan biru keungu-unguan, serta ada tambahan warna emas dibagian tubuh dan pedangnya. Selain itu, Beta sendiri juga memiliki penampilan yang berbeda yakni sebuah bola mata dengan roh berwarna hijau disekitarnya.

4. Emerald Enchantress - Eudora


Tak hanya hero tipe fighter, hero Mage satu ini juga memiliki skin Epic yang tergolong keren. Dari semua skin milik Eudora, menurut saya Emerald Enchantress lah yang paling keren, yaialah namanya juga skin Epic. Skin ini memiliki kombinasi warna hijau kebiru-biruan dan juga sedikit warna emas pada pakaian dan rambutnya.

5. Galaxy Dominator - Estes


Skin Epic keren yang terakhir adalah Galaxy Dominator milik Estes. Dari segi penampilan, skin ini memang terlihat sangat keren dengan desain seperti robot luar angkasa. Skin ini memiliki kombinasi warna emas dan biru, tidak hanya itu saja, skill efek yang dihasilkan juga sangat keren.

Oke guys, itulah 5 skin epic terkeren di mobile legends versi Brand Technologies. Bagaimana menurut kamu? Apakah ada skin Epic lain yang tidak kalah keren? Jangan lupa share pendapat kamu dibawah ya.